Patroli Biru Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Upaya Memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

    Patroli Biru Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Upaya Memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat
    Patroli Biru Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Upaya Memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

    personel piket Mako Polsek Kalapanunggal melaksanakan kegiatan Patroli Biru dengan tujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mengantisipasi tindak kejahatan seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), aksi geng motor, tawuran, dan gangguan Kamtibmas lainnya.

    Kegiatan ini berlangsung di wilayah hukum Polsek Kalapanunggal, yang mencakup Kecamatan Kalapanunggal dan Kecamatan Kabandungan. Dalam patrolling ini, petugas melakukan pengawasan di berbagai lokasi strategis, antara lain pemukiman warga, daerah rawan, objek vital, pos ronda, dan titik perbatasan wilayah hukum Polsek Kalapanunggal.

    Dua personel yang terlibat dalam kegiatan ini, yaitu Briptu Bayu P dan Briptu M. Sholahuddin R, tidak hanya berkeliling untuk memantau situasi, tetapi juga memberikan himbauan kepada masyarakat. Beberapa himbauan tersebut meliputi:

    1. Dukungan terhadap kegiatan Polri dalam mencegah aksi geng motor, tawuran, premanisme, kejahatan jalanan, dan penyakit masyarakat lainnya, guna menciptakan situasi yang aman dan nyaman.
    2. Mengajak warga untuk aktif menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing, termasuk melaksanakan ronda malam.
    3. Mengingatkan pengendara sepeda motor agar tidak menggunakan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis.
    4. Menghimbau kepada orangtua agar memastikan anak-anaknya sudah berada di rumah sebelum pukul 22.00 WIB.
    5. Memberikan informasi terkait Pilkada 2024 agar berlangsung aman dan damai.

    Hingga saat ini, situasi dan kondisi di wilayah hukum Polsek Kalapanunggal dalam keadaan aman dan terkendali. Patroli Biru ini merupakan salah satu langkah Polsek Kalapanunggal dalam memastikan keamanan masyarakat, serta mengedukasi warga untuk turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban di lingkungan mereka.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Dialogis Polsek Cisolok Polres Sukabumi...

    Artikel Berikutnya

    Safari Solat Subuh Polsek Kalapanunggal...

    Berita terkait

    Ruang Guru SDN 3 Citanglar Kecamatan Surade Terbakar, Begini kata Babinsa di Surade
    Giat Door to Door System Bripda Fakhri Anabil Nurizzan di Desa Cidadap, Sukabumi: Waspada Terhadap Tindak Pidana dan Kenakalan Remaja
    Dari Pelosok Desa Hingga Kota Dukungan Untuk H. Andreas terus Mengalir agar Dampingi H. Asep Japar di Pilkada Sukabumi 2024
    Ketua Relawan Sahaja, Ujang Grey: Tegak Lurus Untuk Kemenangan Asep Japar Andres Coblos Paslon Nomor 2
    Laskar A A Hadiri Silaturahmi Konsolidasi Penguatan Relawan Sahaja Cisolok: Coblos Nomor 2 Serentak di TPS
    Bhabinkamtibmas Polsek Simpenan Gelar DDS untuk Cegah Potensi Konflik Jelang Pemilu 2024
    Ciptakan Kondusifitas, Kapolsek Nyalindung Akp Joko Himbau Warga Mari Ciptakan Pemilu Aman Damai
    Kapolsek Cikidang Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas, Ciptakan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat
    Kapolsek Lengkong Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) di Kecamatan Pabuaran
    Antisipasi Tawuran Pelajar, Kapolsek Kalibunder Sosialisasikan Cooling System di SMA Negeri 1 Kalibunder
    Bhabinkamtibmas Desa Cidolog Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Berikan Himbauan Kamtibmas dan Kesehatan Melalui DDS
    Ciptakan Kondusifitas oleh Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Sambangi Warga, Berikan Himbauan Penting
    Kapolsek Nyalindung Akp Joko Susanto Gencar Sosialisasikan Kamtibmas Melalui Patroli Dialogis
    Bhabinkamtibmas Polsek Caringin Sosialisasikan Pencegahan Kriminalitas dan Kesiagaan Bencana

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tim Voli Putra Putri Polda Jatim Raih Tiket Babak Final di Kapolri Cup 2024
    Raih Sertifikat TedQual dari UNWTO, Pariwisata Trisakti Mendunia!
    Inovasi Nila Salin, Politeknik KP Karawang Dorong Budidaya Ikan Unggulan di Kawali
    Kemudahan Wisata Singapura ke Kepri, Imigrasi Bebaskan Visa untuk PR Singapura

    Tags